BIAS di MIN Surakarta Tidak Mengabaikan Protokol COVID

BIAS di MIN Surakarta Tidak Mengabaikan Protokol COVID
Pagi ini (22/10/2020) Siswa kelas satu mulai datang dan duduk di kursi yang telah disediakan di Halaman Madrasah Ibtidaiyah Negeri (MIN) Surakarta. Kegiatan Bulan Imunisasi Anak Sekolah (BIAS), oleh Puskesmas Kecamatan Banyuanyar tetap dilaksanakan. Di MIN Surakarta kegiatan BIAS hanya untuk siswa kelas 1 sejumlah 111 yang dibagi menjadi dua hari.
Protokol Kesehatan tetap dilaksanakan. Pengecekan suhu tubuh, menjaga jarak dan menggunakan masker, tidak diabaikan. Kegiatan yang biasanya dilaksanakan di kelas, kali ini berada di halaman Madrasah. “Anak-anak harus tetap dijaga imunitasnya ya Bu, banyak makan sayuran!” kata salah satu petugas dari Puskesmas dengan pakaian APD lengkap kepada walimurid yang mengantarkan.
Menurut Joko Widodo, guru yang membantu kegiatan BIAS ini, kegiatan tetap dilaksanakan karena memang bertujuan memperkuat imunitas para siswa, terutama pada masa pandemi ini. Siswa pun tidak diperkenankan terlalu lama di Madrasah, hanya sebatas kegiatan BIAS, dan diharapkan segera pulang ke rumah masing-masing. Kegiatan dilaksanakan dari jam 08.00 hingga jam 11.30 WIB selama 2 hari. [zee|MINSka]
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- SISWA MIN SURAKARTA IKUTI PROGRAM BELAJAR DI KAMPUNG INGGRIS PARE KEDIRI
- SISWA MIN SURAKARTA IKUTI PROGRAM BELAJAR DI KAMPUNG INGGRIS PARE KEDIRI
- Pelepasan Mahasiswa PPL Institut Islam Mambaul Ulum Surakarta di MIN Surakarta
- MIN Surakarta Berikan Hadiah kepada Siswa dalam Rangka Semarak Kemerdekaan RI ke-80
- MIN Surakarta Peringati Hari Ulang Tahun Pramuka Indonesia di Karanganyar
Kembali ke Atas


