Palu memilu, MIN Membantu

Palu memilu, MIN Membantu
"Penggalangan dana berupa uang akan dilaksanakan secara serentak pada hari Jumat, 5 Oktober 2018 di halaman MIN Surakarta. Maka dari itu berikan Ananda infak terbaiknya. Atas bantuannya kami ucapkan terima kasih." Demikian sepenggal pesan melalui aplikasi WhatsApp yang dikirimkan kepada seluruh orangtua siswa oleh wali kelas MIN Surakarta. Pesan singkat tersebut merupakan tindak lanjut dari himbauan dari Kanwil Kemenag Jawa Tengah tentang Penggalangan Bantuan Bencana.
Pagi ini (05/10), seluruh siswa dan siswi serta guru dan karyawan MIN Surakarta berkumpul di Halaman Madrasah. " Salah satu wujud syukur kita terhadap rezeki yang diberikan Allah adalah dengan menshodaqohkan sebagian harta kita kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan. Saat ini Palu memilu karena dilanda gempa, mari kita membantu meringankan beban mereka. Berikan infak terbaik untuk mereka." Sambutan Anik Ustadzah saat membuka penggalangan bantuan bencana di Madrasah Ibtidaiyah Negeri Surakarta.
Siswa siswi secara bergantian memasukkan infak mereka di kotak yang telah disediakan. Keceriaan dan antusiasme menyelimuti wajah mereka. Kesadaran untuk berbagi dan membantu sesama telah dilatih dan ditanamkan kepada mereka sejak dini. Teratur dan rapi barisan mereka saat memberikan infak mereka.
Antusiasme keluarga besar MIN Surakarta terlihat dari Jumlah shodaqoh yang terkumpul hari ini mencapai nilai Rp.9.000.000,- . Dana bantuan ini disampaikan ke Kantor Kemenag Kota Surakarta guna dikumpulkan dan disalurkan secara kolektif. ( Zee|MIN Ska).
Share This Post To :
Kembali ke Atas
Berita Lainnya :
- SISWA MIN SURAKARTA IKUTI PROGRAM BELAJAR DI KAMPUNG INGGRIS PARE KEDIRI
- SISWA MIN SURAKARTA IKUTI PROGRAM BELAJAR DI KAMPUNG INGGRIS PARE KEDIRI
- Pelepasan Mahasiswa PPL Institut Islam Mambaul Ulum Surakarta di MIN Surakarta
- MIN Surakarta Berikan Hadiah kepada Siswa dalam Rangka Semarak Kemerdekaan RI ke-80
- MIN Surakarta Peringati Hari Ulang Tahun Pramuka Indonesia di Karanganyar
Kembali ke Atas


